Friday, November 17, 2006

Sang Dewi

setelah sekian lama merindu akan rasa itu,
entah kenapa ia datang lagi.
mungkin sekejap atau bertahap bisa juga langsung lenyap
aku kembali merasa saat degupan yang mulai berkanon, bersahutsahutan
aku ingin menyahutnya, mengiringi nyanyiannya
ada yang terbakar, memerah, merona
apakah ini tandatandanya ia datang lagi menghampiri?
entahlah,

ada iringan nada berlatar menari di belakang,
nada inikah yang menggelitik auraku untuk menyambutnya?
bisa jadi ada sesaji sengaja disiapkan untukku
baunya,dentingnya,menggawang sampai lupa sedang menapak

mungkinkah sesuatu yang begitu indah bisa menghilangkan memoar jahanam yang membayang di belakangnya?
mungkinkah sesuatu yang begitu indah bisa menggeser putaran film yang selalu kembali memutar ulang kebiadaban masa itu?

mungkin bisa,bisa juga tidak..

yang kutahu sekarang sesuatu yang indah itu menyihir dengan satu,hanya satu, triknya sampai bisa kuhilangkan ingatan tentang dia yang tak kunjung datang keindahannya...

No comments: